Panglima TNI Terima CC Panglima US Indo-Pacom Bahas Kerja Sama Militer

Foto : Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima CC Commanding General United States Army Pacific, membahas kerjasama Latihan "Super Garuda Shield" dan perkembangan teknologi di bidang militer, serta keamanan maritim, di Kantor Subden Merdeka Barat, Mabes TNI, Jakarta. 




Jakarta  ||  Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima dari Courtesy Call (CC) Commanding General United States Army Pacific,Jenderal Samuel J. Paparo, yang menjadikan Indonesia sebagai tujuan pertamanya setelah dilantik. 

 Adapun tujuannya, yakni membahas kerjasama Latihan Gabungan Bersama "Super Garuda Shield" dan perkembangan teknologi di bidang militer, serta keamanan maritim, yang bertempat  di Kantor Subden Merdeka Barat, Mabes TNI, Jakarta, kemarin. 

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menyampaikan apresiasi atas dukungan US Indo-Pacific Command kepada TNI dalam menyelenggarakan Latihan Gabungan Bersama, "Super Garuda Shield", serta tawaran bantuan pengembangan fasilitas Pusat Latihan Tempur Baturaja oleh US Indo-Pacific. 

"Dalam kunjungan ini, kami mengapresiasi kerja sama yang baik antara TNI dengan US Indo-Pacific Command dalam menyelenggarakan Latihan Gabungan Bersama 'Super Garuda Shield'. Kami berharap kerja sama dengan negara-negara mitra strategis seperti Amerika Serikat akan terus ditingkatkan di masa depan, termasuk dalam aspek interoperabilitas dalam melaksanakan berbagai operasi bersama guna mengatasi tantangan keamanan bersama," tegas Panglima TNI. [tsn mo


#tniprima 

#profesional 

#responsif 

#integratif 

#modern 

#adaptif 

Share on Google Plus

About GROUP MEDIA KOMPAS7

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 التعليقات:

Posting Komentar