Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat, RUDIAWAN DORONG PEMKO GELONTORKAN ANGGARAN BESAR


MEDAN || teamsergapnews.com ||

Anggota DPRD Medan, Fraksi Partai Keadilan Sejahtare Dr.Rudiawan Sitorus, M.Pem.I (Foto) mendorong Pemerintah Kota Medan untuk menggelontorkan anggaran yang besar dalam upaya mensejahterakan masyarakat Kota Medan.

Dorongan ini disampaikannya kepada wartawan, Senin (16/05/2022) di Medan. “Pemko Medan harus menganggarkan sebanyak-banyaknya untuk kesejahteraan masyarakat Kota Medan. Ini sangat penting guna memaksimalkan setiap program penanggulangan kemiskinan yang ada di Kota Medan,” jelas Rudiawan.

Politisi dari PKS kini duduk di Komisi IV ini mengatakan, banyak program prioritas yang harus benar-benar menjadi fokus pemerintah Kota Medan dalam mensejahterakan masyarakat seperti pendidikan, kesehatan, dan penguatan ekonomi.

“Kesehatan, pendidikan dan penguatan ekonomi merupakan program yang sangat pokok dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat di Kota Medan. Jika Pemko Medan tidak memiliki arah yang baik dalam melaksnakan program ini maka akan sangat sulit kesejahteraan masyarakat Kota Medan bisa dicapai,” jelasnya.

Bidang kesehatan, kata Rudiawan, merupakan salah satu program yang perlu mendapat perhatian serius, kita tidak ingin adalagi masyarakat yang sulit berobat karena tidak memiliki uang dan akses pelayanan kesehatan. Apalagi mendengar ada warga Medan yang meninggal karena tidak bisa berobat.

“Program kesehatan ini sangat penting, dan penganggarannya juga harus maksimal,” ungkapnya.

Begitu juga dengan bidang pendidikan dan penguatan ekonomi, Doktor jebolan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara ini menekankan, program pendidikan dan penguatan ekonomi juga tak boleh dilepaskan karena akan memiliki efek jangka panjang.

“Kemudahan masyarakat mendapatkan pendidikan dan permodalan ekonomi juga akan memberikan imunitas kepada mereka untuk bisa bertahan dan meningkatkan daya saing di masa-masa yang akan datang,” jelasnya.(tsn nes)

Share on Google Plus

About GROUP MEDIA KOMPAS7

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 التعليقات:

Posting Komentar